About Us
Bina Potensia Indonesia (BPI), Konsultan Manajemen dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, didirikan dan dikelola oleh para praktisi berpengalaman pada bidangnya yang memiliki komitmen untuk mendedikasikan diri kepada bangsa ini. Oleh karena itu BPI secara konsisten bertekad memberikan kontribusi terbaik dalam pengembangan Sumber Daya Manusia Indonesia.
Sejalan dengan cita-cita awal didirikannya, BPI memiliki keyakinan dasar bahwa :
- Untuk memberikan kontribusi dalam membangun bangsa yang baik harus dimulai dari menjadi warga negara yang baik dengan menjunjung tinggi integritas.
- Disiplin merupakan hal yang mendasari majunya suatu Negara karena Negara akan maju apabila warga negaranya hormat dan patuh pada aturan yang berlaku.
- Pemberdayaan dan memberikan kesempatan belajar secara berkesinambungan kepada seluruh karyawan merupakan hal yang mutlak untuk mengoptimalkan kinerja organisasi.
- Perencanaan dan Konsep harus selalu mengawali setiap program yang dijalankan.
- Kualitas lingkungan kerja yang serasi dan kesejahteraan yang memadai mendorong tumbuh dan berkembangnya komitmen seluruh karyawan BPI untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.
- Pelayanan yang memuaskan bagi pelanggan merupakan jalan untuk mewujudkan harapan BPI untuk memberikan kontribusi terbaiknya bagi Bangsa dan Negara.
Beranjak dari keyakinan tersebut di atas BPI melaksanakan pelayanannya kepada pelanggan.

EVENTS
-
04Nov2024
Assessor Training November 2024
- read more - -
04Mar2024
Assessor Training
- read more - -
20Nov2023
Assessor Training
- read more - -
30Mei2023
CBI Training
- read more - -
06Feb2023
Assessor Training
- read more -